Sampah Menumpuk di Pinggir Sungai Steher Sekadau

Editor: Redaksi author photo
Sampah menumpuk di tepi sungai dekat penyebrangan Sekadau-Sebrang Kapuas
Sekadau (Suara Kalbar) -Pemandangan tak sedap tampak di sekitar Steher Dermaga Penyeberangan Sekadau menuju Desa Seberang Kapuas.

Tampak tumpukan sampah berceceran disekitar pinggir sungai kapuas dan tak jarang menimbulkan bau busuk akibat sampah yang sudah lama dibiarkan menumpuk dan sepertinya sengaja dibuang oleh oknum warga yang tidak bertanggungjawab.

Muhammad Fajri, salah seorang warga Sekadau menyayangkan sikap tidak peduli lingkungan oleh oknum masyarakat di sekitar Steher Dermaga Sekadau yaitu dengan membuang sampah sembarangan ke pinggir sungai.

"Terkait sampah ini, Saya meminta kepada Pemerintah Daerah untuk tegas kepada oknum-oknum yang membuang sampah tidak pada tempatnya karena bisa berdampak merugikan orang banyak," ujarnya Fajri kepada suarakalbar.co.id.

Menurutnya harus ada ketegasan dari pemerintah mulai dari peraturan hingga sosialisasi kepada masyarakat.

Ia juga meminta kepada masyarakat harus sadar dan peduli bahwa kebersihan lingkungan merupakan tugas kita bersama dan juga harus dirawat bersama-sama.

"Masyarakat juga harus peduli, karena sebetulnya tempat sampah sudah ada dan setiap hari diangkut oleh petugas. Maka janganlah buang sampah lagi ke sungai," bebernya.

Sementara itu Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Sekadau,  Iwanudin ketika dikonfirmasi oleh suarakalbar.co.id mengatakan akan segera melakukan tindakan cepat agar sampah bisa segera diangkut.

Berkaitan dengan sampah, kedepan dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Sekadau juga akan membuat Perbub tentang jadwal pembuangan sampah untuk masyarakat serta melakukan pengadaan Speed untuk mengangkut sampah di sungai.

Penulis: Tambong Sudiyono
Editor: Kundori
Share:
Komentar

Berita Terkini