Pertama Dalam Sejarah, Untan Wakilkan Indonesia Menuju WUDC 2021 di Korea Selatan

Editor: Editor : Dina Prihatini Wardoyo author photo
Feliani dan Leonardo, Tim Debat Bahasa Inggris Untan yang menyabet gelar juara satu dalam NUDC 2020 dan akan mewakili Indonesia pada WUDC 2021 di Seol, Korea Selatan.
Pontianak (Suara Kalbar) - Kali ini Kalimantan Barat harus bangga, pasalnya dua mahasiswa asal Universitas Tanjungpura berhasil meraih tingkat satu dalam kompetisi National University Debating Championship (NUDC) 2020 dan sekaligus berhasil mewakilkan Indonesia dikancah nasional dalam World University Debating Championship (WUDC) 2021 di Seol, Korea Selatan.

Ini merupakan sejarah baru, karena Tim Debat Bahasa Inggris Untan yang terdiri dari Feliani dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dan Leonardo dari Fakultas Hukum, ini berhasil menyabet gelar juara satu kategori main draw.

Kemenangan ini terukir fantastis dikarenakan NUDC yang telah digelar selama 37 tahun tersebut belum pernah ada satu pun pemenang kategori main dram yang berasal dari universitas diluar pulau Jawa.

NUDC merupakan kompetisi debat antar mahasiswa seluruh Indonesia yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional,Kemendikbud pada setiap tahunnya. Dikarenakan saat ini Indonesia tengah mengalami pandemi Covid-19, untuk pertama kalinya pada tahun ini NUDC dengan sistem online debater.

Feliani menuturkan, setelah melewati babak yang cukup panjang dan dengan pesaing yang bisa dibilang kuat ,dirinya bersama Leonardo menjadi tim terkuat dan menjadi Champion NUDC pada tahun ini.

“Setelah melewati enam ronde dan juga empat babak eliminasi kami akhirnya memenangkan ini dan juga menjadi tim pertama yang mewakili pulau Kalimantan untuk Grand Final ini,” ujar Feliani, Rabu (30/9/2020).

Dirinya mengaku bangga dan sangat senang sekali bisa menjadi representasi Untan dan juga pulau Kalimantan dalam mengikuti ajang NUDC 2020.

Sementara itu, Leonardo menjelaskan setelah mengikuti babak eliminasi di Indonesia, dirinya dan Feliani akan melaju di kancah Internasional di Seol Koreo Selatan mewakili Indonesia dalam kompetisi World University Debating Championship 2021.

“Jadi tahapan selanjutnya setelah melewati eliminasi di Indonesia kami akan lanjutkan ke jenjang Internasional yaitu WUDC yang akan diadakan di Korea Selatan,tepatnya di Seol. Kami harapkan doa dan dukungannya supaya kami bisa lakukan yang terbaik untuk indonesia,” terangnya.

Selamat untuk Feliani dan Leonardo!


Penulis : Yapi Ramadhan
Share:
Komentar

Berita Terkini