Sanggau (Suara Pontianak) – Wilayah Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat, diguncang gempa bumi berkekuatan Magnitudo 3,2 pada Selasa, 17 Juli 2025 pukul 12.02 WIB. Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di darat, tepatnya 22 km barat laut Sanggau, dengan kedalaman 2 km.Gempa Bumi Magnitudo 3,2 Guncang Sanggau.SUARAPONTIANAK/SK
Ketua Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Sanggau, Tri Sudibyo, mengungkapkan bahwa episenter gempa berada di wilayah Desa Binjai, dan guncangan dirasakan cukup nyata oleh warga di dua kecamatan.
“Gempa dirasakan di Kecamatan Tayan Hulu dan Kecamatan Parindu dengan intensitas II–III MMI, artinya getaran dirasakan dalam rumah dan terasa seperti ada truk besar yang melintas,” jelasnya.
BMKG menyatakan bahwa gempa ini tergolong dangkal dan disebabkan oleh aktivitas sesar aktif lokal, bukan berasal dari zona subduksi, sehingga tidak berpotensi menimbulkan tsunami. Meski demikian, masyarakat diimbau untuk tetap waspada terhadap kemungkinan gempa susulan, meski hingga pukul 13.40 WITA belum terdeteksi adanya aftershock.
“Hingga saat ini, belum ada laporan kerusakan yang ditimbulkan. Namun masyarakat tetap kami minta tenang dan jangan mudah percaya dengan informasi yang belum terverifikasi,” lanjut Tri.
BMKG menegaskan bahwa informasi resmi terkait gempa hanya dapat diperoleh dari kanal resmi seperti situs www.bmkg.go.id, akun media sosial resmi @infoBMKG, serta aplikasi mobile InfoBMKG.
Gempa ini menjadi pengingat penting bagi masyarakat Kabupaten Sanggau dan sekitarnya untuk selalu siap siaga terhadap potensi bencana geologi, sekaligus tetap mengutamakan kewaspadaan dan ketenangan dalam menghadapi situasi darurat.[SK]